Wednesday, 14 October 2020

PEMBENTUKAN PENGURUS FORUM ANAK KECAMATAN SINGKEP BARAT 2020-2023

Sebanyak 5 orang siswa  SMAN 1 Singkep Barat mengikuti kegiatan Pembentukan Pengurus Forum Anak Kecamatan Singkep Barat untuk periode 2020-2023 yang bertempat di Aula Kantor Camat Singkep Barat. Acara tersebut dilaksanakan pada tanggal 14 Oktober 2020 dengan peserta dari perwakilan SMP dan SMA se-Kecamatan Singkep Barat. Kelima siswa tersebut adalah Galih Fawwaz Muhadzdzib, Kurnia Andika, Siti Fatimah, Gilang Febrian Rambe dan Sinta Rizki. Galih Fawwaz Muhadzdzib masih dipercaya untuk menjalankan amanah sebagai Ketua Forum Anak pada periode 2020-2023 ini.

Seperti kita ketahui, bahwa Forum Anak adalah organisasi anak yang dibina oleh Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, untuk menjembatani komunikasi dan interaksi antara pemerintah dengan anak-anak di seluruh Indonesia dalam rangka pemenuhan hak partisipasi anak. Forum anak dapat juga diartikan sebagai pertemuan anak-anak dari berbagai kelompok untuk membicarakan sesuatu hal. Forum ini dikembangkan pada setiap jenjang administrasi pemerintahan seperti kelurahan, desa, kawasan, kecamatan, kabupaten/kota, provinsi, hingga tingkat nasional.

Forum Anak fokus pada peningkatan kapasitas anak di bidang penanaman nilai-nilai luhur budaya bangsa, nasionalisme, patriotisme, serta pengembangan karakter bangsa (nation character building) yang di sampaikan dalam suasana bermain, partisipatif dan rekreatif berdasarkan tema-tema yang ditentukan. Forum Anak Nasional dapat dihadiri oleh seluruh anak Indonesia yang memiliki prestasi, menjadi pengurus provinsi, kabupaten/kota dan direkomendasikan oleh pemerintah setempat. Pertemuan FAN merupakan penghargaan atas prestasi anak, sehingga perlu ada seleksi.








No comments:

Post a Comment